Rabu, 09 April 2014

The History of "08042014" at PSOC Lab...

Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh ..

Apa kabar wahai saudaraku, semoga selalu dalam naungan-Nya dalam nuansa keistiqomahan yang tiada henti, hingga 'peluit akhir' berbunyi tanda babak telah usai, semoga kita menjadi pemenang, pemenang yang tidak hanya mendatangkan syafaat untuk dirinya sendiri, tapi "memberi syafaat" untuk keluarga tercinta hingga 70 orang, itulah makna dari pemenang sejati dari "babak dunia ini". aamiin yaa Rabb...


The History of "08042014".....

Pusing menentukan judul postingan ini itulah nama yang saya pilih dari sekian input yang masuk. Sedikit mengulas tentang perkuliahan penulisan ilmiah terakhir, yang berakhir malam kemarin selasa 8 april 2014, di Lab. PSOC. Berawal dengan sedikit nuansa kecemasan karena harus menghadapi ujian tengah semester (UTS) penulisan ilmiah, namun nuansa berbeda berakhir setelah ujian selesai. Ya benar saja ada beberapa hal yang membuat suasana berubah seketika, menjadi canda tawa antar kami dan cerita

Singkat memang pertemuan ini, hanya berlansung 8 pertemuan plus UTS, setelahnya pertukaran berganti dengan dosen yang lain, rasanya tidak sedikit rela saya harus berganti dosen dengan yang baru, karena sudah merasa nyaman dengan 'irama' perkuliahan beliau. Namun peraturan tetaplah peraturan harus dijalani. Banyak kisah selama perkuliahan beliau yang saya dapat dari prof imam, yang paling saya garis bawahi adalah 'etos' dalam melakukan sesuatu baik itu penelitian maupun hal lain diluar penelitian.
 

Ada hal menarik juga yang terjadi hari ini, salah satu teman kami yang juga dosen di universitas jombang keesokan harinya harus mengikuti dan menunggu hasil perhitungan suara dari pemilihan calon legislatif DPR-RI 2014-2015, beliau dari partai demokrat. Tak disangka beliau sudah dua kali mencalonkan diri, dan ini yang kedua kalinya untuk maju ke pemilihan ini. Tak sedikit rasa penasaran dan cemas dari wajah beliau karena harusnya H-1 beliau sudah mempersiapkan segalanya didaerahnya, namun kali ini harus mengikuti ujian tengah semester di ITS. Saluuutt saya sama beliau yang setelah menjalani UTS langsung pulang mempersiapkan segalanya.

Semoga sukses yaa buu

Sekian semoga bermanfaat dan Senantiasa istiqomah yaa..
ja ne ^_^

0 komentar:

Posting Komentar